Pada tengah periode BEM FEB Unair, Kabinet Juang mengepakkan sayap nya dengan membuka rekruitmen bagi para mahasiswa 2017 dan 2018 yang ingin bergabung hingga penutupan akhir periode 2018. Sobat BEM atau SOBEM merupakan wadah berproses yang cukup digemari setiap mahasiswa baru pada tahunnya. Alasan utama SOBEM dijadikan pilihan adalah BEM FEB memiliki departemen dan biro yang lebih variatif seperti kastrat, pengmas,dll sehingga mahasiswa lebih leluasa memilih sesuai minat masing-masing. Selain itu,tidak hanya melatih softskill, tetapi juga menambah relasi di tingkat fakultas secara kontinyu. Dapat dilihat keinginan mahasiswa dalam berkontribusi cukup tinggi hingga mencapai 130 pendaftar. Jumlah pendaftar sobem terus mengalami kenaikan dari tahun ke tahun, oleh karena itu jumlah penerimaan juga dinaikkan hingga 43 staff baru. Dalam pelaksanaan seleksi, SOBEM memiliki 2 tahapan yaitu tes psikotest dan wawancara yang dilaksanakan pada tanggal 27-30 agustus 2018.
Para pendaftar SOBEM dapat memilih departemen yang diminati seperti Biro admin, Biro Keuangan, Kesma, Seni dan Olahraga, Bisnis, Hubungan Luar, pengabdian masyarakat, Biro Medkominfo, PSDM, Kastrat dan Keilmuan. Departemen dan Biro di Kabinet Juang ini membuka pintu lebar untuk membantu pelatihan softskill dalam organisasi.
Saat berlangsungnya acara yaitu tes psikotest yang dilaksanakan di Aula Soepoyo sangatlah banyak pendaftar yang hadir tepat waktu dan terlihat sangat antusias dalam mengerjakannya. Dikarenakan antusiasme yang sangat banyak maka tahap seleksi interview dibagi menjadi 2 hari yang dilaksanakan di Aula Menara. Para pendaftar dapat langsung bertemu dengan para anggota BEM FEB UNAIR 2018 Kabinet Juang dan melaksanakan interview dengan antusias yang sangat luar biasa.
Setelah tahapan seleksi selesai, pendaftar yang terpilih disambut dengan hangat di acara welcoming party pada 7 september 2018. Rangkaian acara dibuat lebih santai agar suasana lebih cair dan menyenangkan. Kumpul departemen di akhir acara juga menambah keakraban antara pendaftar dengan departemen yang dipilih. Harapannya dengan terselenggaranya acara ini maka tingkat kekeluargaan menjadi lebih tinggi sehingga dalam pelaksanaan kontribusi lebih nyaman untuk setengah periode kedepan. Selain itu, adanya kontribusi, pelatihan softskill dan komunikasi diharapkan dapat diterapkan dalam keseharian untuk meningkatkan kualitas mahasiswa FEB UNAIR.