Kemampuan desain grafis dan public speaking yang dimiliki seseorang merupakan suatu hal yang sangat istimewa, yang menjadi nilai tambah untuk dirinya. Dengan memiliki kemampuan desain grafis, selain dapat meningkatkan kreativitas, pada jaman saat ini dapat mempermudah karier serta meningkatkan peluang usaha. Kemampuan public speaking pun tidak kalah istimewanya, para orang sukses kelas dunia menunjukkan bahwa kemampuan public speaking adalah kemampuan yang tidak main-main. Memiliki kemampuan public speaking juga dianggap dapat membantu meningkatkan karier seseorang. Kalau diperhatikan, orang-orang yang berhasil menduduki posisi tinggi di sebuah instansi atau perusahaan adalah orang-orang yang punya kemampuan public speaking.
Guna menunjang kemampuan-kemampuan tersebut, AcSES FEB Unair mengadakan Dua Training Workshop pada bulan berbeda. Dua kegiatan tersebut diadakan pada hari Jumat (Wokrshop Desain Grafis 23/03/18 dan Workshop Public Speaking 28/09/18). Dan menariknya lagi, AcSES selaku penyelenggara kegiatan tersebut, tidak memungut biaya untuk para peserta yang ingin hadir pada kegiatan itu. Kedua Training Workshop itu dihadiri oleh mahasiswa FEB Universitas Airlangga dan sebagian lain mahasiswa luar.
Meski dilakukan pada bulan yang berbeda, kedua training workshop ini berkonsep sama, dengan memiliki dua sesi, diawali dengan sesi teori lalu dilanjutkan sesi praktek langsung oleh para peserta agar dapat memberikan manfaat yang lebih optimal kepada para peserta yang hadir.
Workshop design grafis yang diadakan di Aula Mindrowo Gedung FEB Universitas Airlangga, mengusung tema “Make your Own Fabulous CV” dengan menghadirkan pemateri Rifqi Muhammad, mahasiswa Ekonomi Pembangunan angkatan 2015, seorang graphic designer yang sudah cukup expert dan memiliki pengalaman-pengalaman lebih terkait bidang ini.
Sedangkan Workshop Public Speaking diadakan di Aula Fadjar Notonegoro Gedung FEB Universitas Airlangga, bertemakan “Menjadi Presentator Keren dan Berpengaruh” dengan menghadirkan pemateri Muhammad Reza Affandi, mahasiswa kedokteran Unair yang menjadi Mawapres tahun 2018.
Dengan diadakannya training workshop ini, AcSES berharap selain unggul dalam akademis, para mahasiswa khususnya Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga dapat meningkatkan kualitas dirinya dalam bidang non-akademis.